Penerima Program IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) 2023 telah diumumkan. Ratusan generasi muda yang berpotensi siap melakukan studi di luar negeri. Tak terkecuali mahasiswa Universitas Bakrie. Pada Program IISMA 2023 ini, Universitas Bakrie berhasil menetaskan 2 awardee yang akan berangkat ke negara Italia dan Inggris. Khusus pada artikel ini, yuk, baca cerita Arikah mahasiswi Ilmu Politik yang berhasil jadi awardee IISMA 2023!
Hai, Arikah. Perkenalkan Dirimu Dong!
“Hi! Aku Arikah Fahryya, salah satu mahasiswa Ilmu Politik Universitas Bakrie yang mengambil konsentrasi Hubungan Internasional. Dan saat ini aku sedang menjalani semester 6, lho!” buka Arikah pada sesi singkat wawancara kami. Arikah berhasil diterima di Sapienza University of Rome, Italia.
Sebagai mahasiswi Hubungan Internasional, Arikah benar-benar menghabiskan waktunya dengan segudang kesibukan yang bermanfaat. Di tengah-tengah kesibukannya berkuliah, ia menjabat Ketua Unit Kegiatan Mahasiswa English Debating Society Universitas Bakrie. Dengan mengikuti UKMA tersebut, Arikah aktif mengikuti kompetisi debat Bahasa Inggris.
Selain itu, ia juga berpartisipasi sebagai delegasi dari FPCI Local Chapter Bakrie dalam konferensi dan forum internasional yang diselenggarakan oleh Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI). Arikah juga aktif sebagai Head of Foreign Policy Affair & Senior Policy Analyst di Diplomacy and Policy Club (DPC) Universitas Bakrie.
Wah, keren ya!
Tahun Kedua Arikah Mendaftar di Program IISMA
Ungkapan “kalau gagal, coba lagi hingga berhasil” nampaknya menjadi sangat pas dengan perjuangan Arikah. Yaps, tahun ini bukanlah tahun pertamanya mencoba peruntungan menjadi salah satu awardee IISMA. Baginya kegagalan di tahun lalu menjadi inspirasi dan motivasi untuk dirinya agar terus mengambil kesempatan yang masih ada.
Setelah gagal dalam seleksi tahun lalu, Arikah menyiapkan dirinya lebih fokus dan matang. Ia terus mempertahankan prestasi akademik, menambah pengalaman melalui kompetisi maupun organisasi serta terlibat langsung dalam menyelenggarakan event besar tahunan di Universitas Bakrie, Indonesian Youth SDGs Summit 2023. Tak cuma itu, Arikah tentu terus meningkatkan kemampuan berbahasa inggris-nya, melihat sertifikat Bahasa Inggris menjadi penilaian yang penting.
2 Pertimbangan Arikah Memilih Sapienza University of Rome
Nah, kini kita masuk ke pembahasan apa yang menjadi alasan Arikah memilih Sapienza University of Rome. Baginya ada dua hal yang jadi pertimbangan. Pertama, Arikah memiliki minat pada isu SDGs dan juga isu global secara umum dan Sapienza University of Rome menjawab dengan menghadirkan mata kuliah yang cocok dengan Arikah.
Sedangkan alasan yang kedua karena Arikah menjadikan Italia sebagai negara kesukaannya! Dan letak dari kampus tersebut yang berada di tengah-tengah wilayah bersejarah ditambah dengan bangunan berarsitektur indah dan penuh seni membuat ia semakin tertarik untuk memilih Sapienza University of Rome.
Universitas Bakrie Hadirkan Dukungan Penuh untuk Arikah
“Universitas Bakrie memberikan dukungan besar selama aku menjalani proses pendaftaran IISMA 2023.” jelas Arikah. Ia juga menjelaskan kalau Kantor Urusan Internasional dan Kepala Program Studi Ilmu Politik Universitas Bakrie memiliki peran dan memberikan dukungan yang besar bagi dirinya. Melihat persiapan dokumen dan berkas yang dibutuhkan bukanlah hal yang mudah untuk disiapkan dalam waktu singkat. Dan, di sinilah pihak kampus benar-benar memberikan dukungannya.
Kamu mau juga seperti Arikah yang berhasil menjadi awardee di Program IISMA 2023? Tetapkan pilihanmu di Program Studi Ilmu Politik Universitas Bakrie, ya! Hadir dengan dua peminatan Hubungan Internasional dan Public Policy, jurusan ini memiliki kurikulum terkini dan aplikatif berdasarkan standar nasional guna menghasilkan lulusan berkompeten. Daftarkan dirimu sekarang!